Wednesday, January 31, 2018

Pendampingan Bimbel dan Pelajaran Bahasa Thailand di “AL-Falah” Dusun Banjarsari


Salah satu program kerja team KKN Pencerahan Desa Bareng adalah soal pendidikan. Untuk itu kami memiliki beberapa program pendidikan dan salah satunya adalah pendampingan bimbingan belajar di Dusun Banjarsari. Dusun Banjarsari merupakan salah satu dari delapan dusun di desa Bareng, di dusun ini telah diadakan bimbingan belajar untuk anak SD kelas 1-6. Tetapi bimbel "Al-Falah" ini kekurangan tenaga pengajar, sehingga membutuhkan bantuan tenaga, team KKNP desa Bareng membantu mendampingi dan mengajar di bimbel "Al-Falah" setiap hari Senin sampai Jumat dari awal waktu KKNP sampai akhir.

Selain itu team KKNP juga memberikan tambahan pelajaran bahasa Thailand langsung dari salah satu anggota mahasiswa pertukaran pelajar UMSIDA yang berasal dari Thailand.




Diharapkan dengan pendampingan ini pendidikan di desa Bareng khususnya dusun Banjarsari akan semakin maju, meningkatkan kualitas siswa dan siswi, serta dapat menjadi pengabdian bagi masyarakat juga dalam bidang pendidikan.

No comments:

Post a Comment